21.16 | Author: dzar

   a.      Pendekatan Nilai Pi (π)

Percobaan:
1.      Menentukan Nilai Pendekatan untuk Perbandingan Keliling terhadap Diameter Lingkaran
Kegiatan Siswa:
1.       Menentukan keliling lingkaran terlebih dahulu. Dengan langkah:
a.       Menggambar  lingkaran dengan piring diatas sebuah karton putih ukuran piring setiap kelompok memiliki piring yang berbeda-beda. Kemudian menggambarnya dengan menggunakan spidol agar supaya agak tebal garis busurnya.

b.       Setelah menggambar, masukkan sebuah benang pada jarum
c.       Tancapkan jarum yang sudah dililit benang pada ujung busur lingkaran
d.       Benang di putar mengelilingi busur lingkaran
e.       Kemudian diukur dengan mistrar = Keliling Lingkaran

2.       Untuk gambar lingkaran digunting, karena diameternya tidak diketahui maka tentukan dengan langkah:
a.       Menjiplak permukaan lingkaran dengan suatu benda
b.       Hasil jiplakan lingkaran digunting
c.       Setelah digunting maka akan menghasilkan berupa gambar lingkaran
d.       Lingkaran dilipat sehingga saling menutupi dengan tepat, maka bekas lipatan tersebut merupakan garis tengah dan diameter lingkaran.
e.       Kemudian ukur lipatan lingkaran = diameter lingkaran

3.       Buatlah beberapa gambar dan percobaan lainya! Dengan memasukan ukuran keliling dan diameternya pada tabel dibawah berikut!
Lingkaran
Diameter
Keliling
   Keliling Lingkaran
        Diameter
1.
2.
3.
4.
. . . cm
. . . cm
. . . cm
. . . cm
. . . cm
. . . cm
. . . cm
. . . cm


Berdasarkan tabel yang kamu buat, tentukan nilai rata-rata untuk hasil keliling Lingkaran
                                                                                                                                                        diameter
dengan pembulatan sampai dengan dua decimal.
a.       Kesimpulan apa yang dapat ditarik tentang nilai tersebut?
b.       Apakah nilai ini berlaku untuk sembarang lingkaran?

Hasil percobaan disebut dengan pendekatan pi (π), tidak dapat dinyatakan secara tepat dalam bentuk pecahan biasa maupun pecahan desimal. Oleh karena itu pi disebut dengan bilangan irrasional dengan pembulatan sampai dua tempat desimal:
1.       Dengan pecahan biasa, maka  =
2.       Dengan pecahan desimal, maka  = 3,14 ( pembulatan sampai dua tempat desimal )

Menggambar Lingkaran















b.Menentukan Keliling dan Luas lingkaran

Keliling Lingkaran









1.1   Keliling lingkaran
Dari rumus : keliling lingkaran =
                                          Diameter
                         Jika K adalah Keliling Lingkaran dan d adalah diameter, maka K =

                         Jadi,  K =  x d
                         Karena d = 2r, maka K = π x 2r
                                                                        = 2πr
                         Untuk Keliling lingkaran  K = π x d atau K = 2πr
                         Dengan: d = diameter, r = jari-jari, π = 22/7 atau 3,14

 
1.2   Luas Lingkaran
Luas Lingkaran






                      
                        Maka: L = π r2
                        Dengan L = Luas Lingkaran, r = jari-jari lingkaran

c.      Menghitung Keliling Lingkaran

1.      Soal-soal
a.       Tentukan keliling lingkaran jika diketahui diameternya sama dengan 14cm
Jawab:
d = 14 cm
Keliling Lingkaran = π x d = 22/7 x 14 = 44cm
b.      Pak Mudi, membuat roda andong(delman), diminta membuat roda dengan syarat sekali putaran roda tersebut dapat menempuh jarak kurang lebih 4,7m. Berapa panjang jari-jari roda tersebut?
Jawab:
K = 4,7m = 470Cm
K = πd = 2πr
r = K/2π
  = 470 : (2 x 3,14)
  = 470 : 6,28
  = 74,84

  = 75 cm                    * Jadi jari-jari roda adalah 75cm

d.      Menghitung Luas Lingkaran

      1 .    Soal-soal
                a.       Diketahui luas sebuah lingkaran 6,16 m2.
Tentukan:
1.      Diameter lingkaran
2.      Keliling Lingkaran
Jawab:
L = 6,16 cm2 = 61.600 cm2
1.      π x r2 = 61.600
r2 = 61.600 : π = 61.600 :
     = 61.600 x
     = 2.800 x 7
     = 19.600
r   =  = 140 cm
Diameter: d = 2r = 2 x 140 = 280 cm
2.      Keliling Lingkaran:
K = 2πr
    = 2 x  x 140 = 880 cm

         b.       Hitunglah luas lingkaran yang mempunyai keliling 154cm
Jawab:
K   = 154cm
2πr = 154
  r = 154 : 2π
  r = 154 : (2 x 22/7)
  r = (154 x 7) : 44
  r = 1.078 : 44
  r = 24,5 cm

   c.      Sebuah alat penyiram taman dapat menyemprotkan air secara berputar, sehingga menghasilkan daerah penyiraman berbentuk lingkaran. Jika jarak semprotan terjauh dari alat itu adalah 15m, berapa luas taman yang dapat disiram dengan alat itu?
Jawab:
Daerah penyiraman berbentuk lingkaran dengan jari-jari = jarak terjauh dari air yang disemprotkan, yaitu 15m, maka:

Luas taman yang disiram = Luas lingkaran dengan jari-jari 15m
                                                =  x r2
                                                = 3,14 x 15 x 15
                                                = 3,14 x 225
                                                = 706,5 m2

 
      e.      Proses Menghitung Keliling dan Luas Lingkaran Terstruktur

Proses penyelesaian keliling & luas lingkaran
























This entry was posted on 21.16 and is filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0 feed. You can leave a response, or trackback from your own site.

0 komentar: